Bendera dan bahasa
Bahasa Nasional Ceko adalah bahasa Ceko dari rumpun bahasa Slavic. Namun sebagian besar bisa bahasa Inggris,German terutama di ibukota . Anda ingin mengenal sedikit bahasa Ceko sebelum datang kesini, pasti akan membuat liburan Anda berkesan dengan percakapan sederhana dengan warga Ceko. Jalansutra.cz menyiapkan panduan singkat untuk itu, silahkan diprint.
Visa ke Republic Ceko
Republik Ceko merupakan anggota Uni Eropa. Indonesia masuk dalam daftar negara yang perlu visa untuk masuk ke Ceko. Jika Anda sudah mengantongi Visa Schengen, tidak perlu meng-apply visa khusus ke Ceko karena Ceko juga anggota Schengen states dari tahun 21 desember 2007. Visa ke Ceko bisa di-apply di Kedutaan Ceko di Jakarta.
Cuaca
Ceko memiliki 4 musim. Melakukan perjalanan ke Ceko dalam tiap musim memiliki aspek sendiri dari akomodasi sampai jenis aktivitas yang bisa dilakukan. Untuk itu, rencanakan dengan matang liburan Anda, lengkapi diri Anda dari pakaian, keperluan travel sesuai dengan musim. Anda bisa mengecek perkiraan cuaca untuk beberapa hari diseluruh Ceko disini
Transportasi
Praha memiliki sarana transportasi salah satu yang terbaik di Eropa. Dengan single ticket, bisa dipakai untuk semua jenis transportasi didalam kota termasuk metro, bus, tram, kereta api, funicular, boat.
Peta transportasi Praha bisa diunduh dan di Print disini:
Jadwal keberangkatan semua publik transport diCeko bisa dicek di link berikut:
Transportasi Umum diCeko
Mata Uang dan waktu
Mata uang Ceko adalah Česká Koruna (Kč) dan merupakan alat pembayaran resmi. Dibeberapa restoran dan supermarket menerima mata uang Euro. Ceko masuk dalam zone GMT + 1 atau CET dengan 2 pembagian waktu, waktu musim panas dari bulan April(dimulai dari hari minggu terakhir bulan Maret) sampai Oktober. Waktu musim dingin dimulai dari hari minggu terakhir bulan Oktober dengan 1 jam kedepan.
Tukarkan uang Dolar atau Euro Anda ke Česká Koruna (Kč) di tempat penukaran uang, bukan dijalan/tempat umum diarea turis. Banyak kejadian penukaran dengan rate yang bagus, namun bukan uang Kč tapi mata uang lain. Cek seminggu sebelum keberangktan Anda kurs terbaru mata uang Ceko, misalnya di Bank Nasional Ceko
Mata uang kertas Ceko yang resmi:
Mata uang Ceko berupa coin:
Hari Libur diCeko
Berikut hari-hari libur diCeko:
1 January – Tahun baru
Easter - Senin pertama bulan April
1 Mei – Hari buruh
8 Mei – Hari kemenangan
5 Juli – Peringatan santa Cyril dan Methodius (pembawa agama Kristen keCeko)
6 Juli –Memperingati Jan Hus (Rektor dan pemimpin protestan yang dibakar tahun 1415 di Konstant , German)
28 September – Hari St Vaclav (patron Ceko)
28 October – Hari kemerdekaan Czechoslovakia (merdeka tahun in 1918)
17 November – Hari perjuangan kemerdekaan dan demokrasi
24-26 December – Hari libur Natal
Asuransi kesehatan dan medical servis
Direkomendasi untuk memiliki travel insurance saat berlibur diCeko dan Eropa secara umum. Bila Anda memerlukan perawatan emergency, tanpa travel insurance, Anda harus membayar cash semua obat dan biaya perawatan.
Polisi dan Ambulan
Nomor telp penting diCeko:
Emergency number | sifatnya universal, bisa ditekan bahkan saat telefon Anda terkunci. Nomor ini berlaku diseluruh Uni Eropa. | |
Medical service | memanggil ambulance. Penting sekali, kalau Anda mengalami/melihat suatu kecelakaan untuk melihat sekeliling, dimana posisi sebenarnya. | |
Fire Service | untuk pemadam kebakaran | |
Polisi | ||
Municipal Police | dipakai untuk melaporkan kejadian-kejadian yang mengganggu ketertiban umum, misalnya kalau ada orang yang membuat gaduh dimalam hari, kehilangan dokumen, kecopetan, pengrusakan/gangguan public-fasilities, dll. |
Setiap polisi memiliki 6 digit angka sebagai identtitas polisi yang bersangkutan. Kita berhak menanyakan dan mem-verifikasi ke no telp 158 untuk mengecek kebenaran identias dan namanya kalau kita meragukannya, sebelum mereka melakukan pemeriksaan dan tindakkan lebih lanjut. Yang berhak memeriksa dan meminta identitas kita hanya polisi, security di shopping mall,dll tidak berhak dan kita bisa menolak kalau mereka ingin memeriksa kita/isi tas kita.
Kalau Anda kehilangan dokumen penting diCeko, hubungi KBRI Praha:
Hotline: +420727830878
Alamat KBRI Praha:
Nad Budankami II/7 150 21, Praha 5 – Smichov
Czech Republic
Perwakilan lain di Eropa bisa diperiksa disini
Jadwal sembahyang diPraha dari Islamicfinder